Lebih 5.000 Peserta Ikuti  LPM Pekanbaru Fun Bike Bersempena Hari Jadi Pekanbaru Ke-239
Teks foto: Penjabat Wali Kota Pekanbaru Muflihun melepas peserta Fun Bike LPM Bersempena Hari Jadi Pekanbaru Ke-239.
  • Minggu, 25 Juni 2023
  • 13:35:40 Wib

Lebih 5.000 Peserta Ikuti LPM Pekanbaru Fun Bike Bersempena Hari Jadi Pekanbaru Ke-239


PEKANBARU - Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun melepas 5.375 peserta Fun Bike atau sepeda santai yang ditaja Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kota Pekanbaru, Minggu (25/6/2023).
 
Para peserta dilepas dari Jalan Gajah Mada menuju ke Kompleks Perkantoran Tenayan Raya. 
 
Peserta sepeda santai bergerak dari Jalan Gajah Mada menuju Jalan Jenderal Sudirman melati Flyover Tuanku Tambusai. Rombongan sepeda santi ini melanjutkan perjalanan ke Jalan Imam Munandar/Harapan Raya.
 
Rombongan memasuki Jalan Hangtuah dan berbelok ke Jalan Badak. Pesepeda berakhir di Kompleks Perkantoran Tenayan Raya. 
 
"Tadi pagi, saya melepas peserta Fun Bike sebanyak 5375 peserta. Mereka berasal dari Pekanbaru, kabupaten dan kota di Riau, provinsi tetangga, bahkan dari Malaysia," ungkap Pj Wali Kota Muflihun usai pelepasan peserta gowes. 
Muflihun menyampaikan apresiasi atas kegiatan Fun Bike bersempena HUT Kota Pekanbaru Ke-239 yang ditaja LPM ini. 
 
Kesempatan berbeda, Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution mengatakan, pihaknya menggelar sepeda santai dalam rangka HUT ke-239 Pekanbaru. Sepeda santai ini start dari Jalan Gajah Mada finish di Kompleks Perkantoran Tenayan Raya. 
 
Di Tenayan, ada pengundian doorprize. Fun Bike ini diikuti peserta sekitar 5.000 orang. Diharapkan, kegiatan ini akan menjadi kalender tahunan. Supaya, kegiatan ini menjadi salah satu ikon daya tarik wisatawan untuk datang ke Pekanbaru. 
 
Indra Pomi juga tak lepas menyampaikan terima kasih atas partisipasi dan dukungan LPM Pekanbaru untuk melaksanakan gelaran Fun Bike yang merupakan tahun kedua ini. 
 
D'ia berharap kegiatan ini akan terus terlaksana dan diharapkan bisa menjadi agenda tahunan Pemko Pekanbaru di tahun-tahun berikutnya.
 
"Pagi ini, Fun Bike. Kemudian, Pj Wali kota mengunjungi warga yang melahirkan pada 23 Juni," ucapnya. 
 
Malam puncak HUT ke-239 Pekanbaru dirayakan pada Minggu malam. Malam puncak akan dimeriahkan artis Kota Pekanbaru dan Band Wali. 
 
"Rangkaian kegiatan ini agar warga punya kesan terhadap rangkaian HUT Pekanbaru," harap Indra Pomi. 
 
Sebagaimana diketahui Fun Bike LPM Pekanbaru bersempena Hari Jari Pekanbaru Ke-239 ini bertabur hadiah. Ada ratusan jenis hadiah dibagikan oleh panitia penyelenggara, LPM Pekanbaru. Di antaranya, 10 sepeda montain bike dengan harga  Rp23 juta per unitnya. 
 
Ketua DPD LPM Pekanbaru Sarjoko juga menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya kepada Pj. Wali Kota Pekabaru Muflihun, Sekretaris Daerah Indra Pomi Nasution juga Ketua TP PKK Raja Rilla Muflihun yang mengikuti kegiatan Fun Bike dalam rangka hari jadi Pekanbaru ini.
 
''Kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang juga telh menyukseskan dengan lancar dan aman gelaran ini,'' jelas Sarjoko  selepas penyelenggaraan acara. (*)


Tim Redaksi

Berita Lainnya

Tulis Komentar