BAKAL MERIAH! Pendaftar Fun Bike Hari Jadi Pekanbaru Ke-239 Sudah Tembus 4 Ribu Peserta
Teks foto: Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun dan Ketua DPD LPM Pekanbaru foto bersama peserta Gowes Fun Adventure Badak tahun 2022 lalu yang juga diselenggarakan bersempena Hari Jadi Pekanbaru ke -238.
  • Rabu, 21 Juni 2023
  • 23:27:26 Wib

BAKAL MERIAH! Pendaftar Fun Bike Hari Jadi Pekanbaru Ke-239 Sudah Tembus 4 Ribu Peserta


PEKANBARU - Beberapa hari menjelang pelaksanaan Fun Bike bersempena Hari Jadi Kota Pekanbaru Ke-239, jumlah pendaftar terus mengalami peningkatan yang luar biasa.

Panitia mencatat, total jumlah peserta yang mendaftar sudah mencapai 4 ribuan Peserta.

Hal tersebut diungkapkan Ketua DPD Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Pekanbaru, Sarjoko didampingi Ketua Panitia penyelenggara, Bayu Ramadhan Surono selepas rapat persiapan pelaksanaan iven bersepeda terbesar di Sumatera itu, Rabu (21/6/2023) siang sebagaimana dikutip dari laman riausky.com.

Dijelaskan Sarjoko, total peserta berdasarkan nama dan klub yang masuk dan mendaftar ke panitia sampai hari ini sudah sebanyak 4.216 peserta.

Dia menjelaskan, pihaknya tetap menargetkan jumlah peserta maksimal, sehingga bisa memecahkan rekor penyelenggaraan iven bersepeda yang diikuti peserta terbanyak.

''Jadi, kita masih tetap membuka pendaftaran bagi calon peserta. Silakan mendaftar melalui panitia,''ungkap dia.

''Ingat, kita menyediakan hadiah-hadiah terbaik dan termahal. Jadi kita harapkan ini benar-benar spesial di ajang Hari Jadi Pekanbaru,''ungkap Sarjoko.

Sementara itu, Ketua Panitia Penyelenggara, Bayu Ramadhan Surono mengungkapkan kalau saat ini, persiapan acara yang akan dilaksanakan pada 25 Juni 2023 ini juga sudah hampir final.

''Saat ini kita fokus berkoordinasi bersama dengan sejumlah pihak terkait, baik kepolisian, Satpol Pamong Praja, jajaran DLHK, maupun persiapan pelaksanaan bazar UMKM,''ungkap Bayu yang juga Goweser senior di Provinsi Riau ini.

''Karena iven kita ini akan melintasi beberapa daerah padat akivitas, kita berkoordinasi dengan jajaran Polresta Pekanbaru, juga Dinas Perhubungan, Satpol PP,'' jelas Bayu.

Begitu juga dengan DLHK, dijelaskan Bayu, pihaknya berharap iven ini tetap bisa menampilkan wajah Kota Pekanbaru yang bersih, tertib dan rapi.

Dia juga menjelaskan, pada iven Fun Bike kali ini, panitia juga membuka stand bazar kepada puluhan pelaku UMKM di Kota Pekanbaru.

''Jadi, untuk peserta, tidak ada konsumsi yang ditanggung panitia. Nah, untuk kebutuhan berbelanja, baik makan dan minum, peserta bisa berbelanja di puluhan stand UMKM yang disediakan oleh panitia di arena finish di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru di Tenayan Raya,'' jelas dia.

Totalnya, diperkirakan akan ada 30-an UMKM yang umumnya adalah usaha kuliner kreatif di Kota Pekanbaru yang akan ikut ambil bagian.

Menu yang disajikan juga akan beragam, sehingga peserta baik lokal, nasional dan internasional akan bisa merasakan sensasi berbeda dari gelaran Fun Bike kali ini.

''Kita harapkan iven Fun Bike ini juga bisa ikut membangkitkan dan membesarkan lagi UMKM yang ada di Kota Pekanbaru khususnya. Disini UMKM bisa berpromosi dengan kekhasannya,'' lugas Bayu.(*)

 



Tim Redaksi

Berita Lainnya

Tulis Komentar